Pembukaan Halaqah Al-Quran KMA, Tgk. Muammar Resmi Dilantik Sebagai Ketua
Kmamesir.org (13/02/2025) - Pada Selasa (11/2), Keluarga Mahasiswa Aceh (KMA) resmi membuka program Halaqah Al-Quran KMA lanjutan yang ditujukan untuk Mahasiswa baru Aceh Mesir di Meuligoe KMA. Agenda ini diadakan sekaligus pelantikan Tgk. Muammar sebagai ketua Halaqah yang baru.
Program ini sebenarnya sudah dimulai sejak 2017. Namun, tepat pada tahun 2022 Halaqah Al-Quran KMA ini baru resmi dibuka pada angkatan Seulanga 2021, di bawah departemen Pendidikan KMA. Hal ini dilakukan demi mewadahi warga KMA terutama Mahasiswa Baru untuk intensif menghafal Al-Quran. Demikian pula di tahun 2025 program ini kembali diselenggarakan.
Agenda tersebut turut dihadiri langsung oleh ketua KMA, ketua Halaqah Al-Quran KMA, Khadim Halaqah Syekh Abdul Qadir, muqri'in, Serta seluruh peserta.
Tepat setelah Ashar, Kamil Baba membuka acara tersebut. Di sela-sela mukadimah, ia menyampaikan rasa terima kasih telah meluangkan waktu untuk hadir di Meuligoe KMA, serta juga menekankan bagi peserta bahwa mendalami ilmu Al-Quran merupakan hal yang sangat penting bagi mahasiswa timur tengah.
Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Koordinator pendidikan oleh Tgk. Ikmalul Hadi. Ia mengapresiasi program ini karena menerima penghargaan sebagai program terbaik pada HUT KMA ke-50 beberapa bulan lalu. Menurutnya, hal ini tidak lepas dari para muqri'in yang menyukseskan program tersebut.
Tgk. Akhbar Rivaldi, selaku ketua KMA, menghimbau dalam sambutannya kepada seluruh mahasiswa baru untuk turut menyukseskan program ini dengan dasar keikhlasan yang mendalam, agar senantiasa tercurahkan nilai-nilai kebaikan.
Baca juga: Program Fushul Taqwiyah Resmi Dibuka; Ini Bekal untuk Empat Tahun Ke Depan
Tgk, Muhammad Auzai, pimpinan Halaqah Al-Quran KMA demisioner melanjutkan sambutan sekaligus penyerahan jabatan ketua selanjutnya kepada Tgk, Muammar.
“Saya juga ingin mengingatkan kita betapa banyak rintangan yang dilalui, jatuh bangun yang dirasakan oleh orang-orang terdahulu, alhamdulillah pencapaian terbesar itu bisa dirasakan oleh generasi sekarang. Besar harapan agar program ini terus berjalan dan dirasakan di setiap generasi selanjutnya” Ujar lelaki yang berasal dari Aceh Besar itu.
Pimpinan Halaqah Al-Quran KMA yang baru Tgk, Muammar menyampaikan pada sambutan perdananya tentang betapa penting lingkungan sehat bagi seseorang di dalam menuntut ilmu, tanpa itu mustahil bisa sampai pada tujuan. Ia juga menekankan agar seluruh elemen terkait, baik Halaqah Al-Quran KMA, maupun Departemen Pendidikan bisa terus menjaga komunikasi dan kekompakan serta bersama-sama menjaga nilai-nilai yang telah disepakati.
Tepat sebelum maghrib, Halaqah Al-Quran KMA tahun ini resmi dibuka oleh Tgk. Muhammad Zarqali, selaku Dewan Majelis Syura KMA. Dalam sambutannya, ia menyampaikan betapa pentingnya berguru terkhusus pada ilmu Al-Qur'an. Ia juga menekankan untuk tidak memandang bulu dalam memulai langkah pertama dalam menuntut ilmu. Kemudian, ia menganjurkan bagi penuntut ilmu agar selalu mengedepankan Al-Quran sebelum memulai sesuatu yang lain.
Telah dipilih 20 muqri'in yang nantinya akan menjadi pembimbing bagi 70 lebih peserta di program ini.
Acara diakhiri dengan takrim muqri'in dan foto bersama. Hidangan istimewa sie mirah Aceh racikan Muhammad Shauqi dan kawan-kawan menjadikan malam itu penuh canda dan tawa.[]
Reporter : Zawil Kiram
Editor : Ali Akbar Alfata
Posting Komentar