Manfaatkan Momen Halal bi Halal, KMA Takrim Mahasiswa Aceh Berprestasi

Tgk.T.Amri memberikan piagam kepada salah seorang mahasiswa Aceh terbaik


Kmamesir.org. 4/9/2017. Minggu kemarin, (3/9) mahasiswa Aceh di Mesir adakan Halal bi Halal Idul Adha. Memanfaatkan momen kbersamaan ini, Dept. Pendidikan Kelurga Mahasiswa Aceh (KMA) Mesir menyelenggarakan acara tahunan Takrim An-Najihin Al-Mutafawwiqin


Takrim Najihin merupakan acara pemberian apresiasi kepada mahasiswa KMA yang berprestasi. Dengan tujuan untuk meningkatkan semangat belajar dan memberi motivasi bagi seluruh warga agar selalu bersemangat dalam belajar.


Sebuah kebanggaan bagi seluruh Mahasiswa Aceh dalam tahun ini dua putroe nangroe memperoleh nilai Mumtaz (cumlaude). Mereka ialah: Tgk. Samsul Bahri, Lc yang telah menyelesikan studi Magister dan Tgk. Maulana Rizki.



Pun dalam Acara ini Keluarga Mahasiswa Aceh mengapresiasikan penghargaan kepada sebanyak 17 Mahasiswa yang memperoleh predikat jayyid, 13 Mahasiswa peraih Jayyid Jiddan dan 7 Mahasiswa yang telah menyelesaikan studi sarjana (Lc) mereka.

Baca juga: http://www.kmamesir.org/2017/09/mahasiswa-aceh-adakan-halal-bi-halal.html

Lima dari tujuh orang tersebut adalah lulusan Fakultas Ushuluddin. Mereka adalah Khalid Muddatstsir, Lc, Arya Maulana, Lc, Muhammad Zuhri, Lc, dan Rudia, Lc. Selebihnya satu dari Fakultas Lughah Arabiah yaitu Wardatul Jannah, Lc dan dua dari Fakultas Syariah Islamiah; Tgk. Zakiatul Faizah, Lc dan Tgk. Adlina Syamsuddin, Lc.

Semoga dengan nilai predikat yang telah mereka dapatkan menjadi kaca perbandingan bagi Mahasiswa Aceh lainnya agar lebih semangat dan gigih dalam belajar dan dapat mengharumkan nama Seramoe Mekkah di Bumi para Anbiya.

Ridho Nafitra

Posting Komentar

Keluarga Mahasiswa Aceh (KMA) Mesir
To Top